Presentation is loading. Please wait.

Presentation is loading. Please wait.

OLEH: RIBKA Y. MANOPO PARADIGMA KEPERAWATAN DAN HUBUNGAN PARADIGMA DENGAN TEORI KEPERAWATAN.

Similar presentations


Presentation on theme: "OLEH: RIBKA Y. MANOPO PARADIGMA KEPERAWATAN DAN HUBUNGAN PARADIGMA DENGAN TEORI KEPERAWATAN."— Presentation transcript:

1 OLEH: RIBKA Y. MANOPO 17011104004 PARADIGMA KEPERAWATAN DAN HUBUNGAN PARADIGMA DENGAN TEORI KEPERAWATAN

2 Paradigma Secara umum, paradigma merupakan pola pemahaman dan asumsi bersama mengenai kenyataan dan dunia. Paradigma meliputi gagasan kita mengenai realitas yang umumnya tidak disadari atau diterima secara pasti.

3 Keperawatan Keperawatan merupakan suatu bentuk pelayanan yang profesional, yang merupakan bagian integral dari pelayanan kesehatan berdasarkan pada ilmu dan kiat keperawatan, dengan bentuk pelayanan mencakup biopsikososio-spiritual yang ditujukan kepada individu, keluarga, kelompok dan masyarakat baik sehat maupun sakit dalam siklus kehidupan manusia. (Lokakarya Keperawatan Nasional (1983))

4 Paradigma Keperawatan Paradigma keperawatan adalah suatu cara pandang yang mendasar atau cara kita melihat, memikirkan, memberi makna, menyikapi dan memilih tindakan terhadap fenomena yang ada dalam keperawatan, (La Ode Jumadi, 1999 : 38).

5 Banyak pihak yang mempertimbangkan empat konsep berikut sebagai inti dari keperawatan. 1. Manusia atau klien, sebagai penerima asuhan keperawatan (termasuk individu, keluarga, kelompok, dan masyarakat) 2. Lingkungan, yakni keadaan internal dan eksternal yang mempengaruhi klien. Hal ini meliputi lingkungan fisik, seperti keluarga, teman, dan orang terdekat 3. Kesehatan, derajat kesehatan dan kesejahteraan klien. 4. Keperawatan, atribut, karakteristik, dan tindakan dari perawat yang memberikan asuhan demi kebaikan, atau bersama-sama dengan, klien.

6 Teori Teori adalah suatu pengandaian atau kumpulan gagasan yang diajukan untuk menjelaskan fenomena yang ada, dan merupakan gagasan utama yang disampaikan dengan sangat baik.

7 Teori Keperawatan Teori keperawatan adalah usaha untuk menguraikan dan menjelaskan berbagai fenomena dalam keperawatan. Teori keperawatan berperan dalam membedakan keperawatan dengan disiplin ilmu laindan bertujuan untuk menggambarkan, menjelaskan, memperkirakan dan mengontrol hasil asuhan atau pelayanan keperawatan yang dilakukan. (Steven (1984))

8 Hubungan Paadigma dan Teori Keperawatan Paradigma berkontribusi pada penelitian keperawatan yang mana paradigma ini memfasilitasi perkembangan dan pengujian hipotesis, membandingkan intervensi dan mendirikan hubungan antara variabel. Disini jelas yang pertama dikatakan adalah bahwa paradigma berkontribusi pada penelitian keperawatan. Penelitian penting bagi sebuah ilmu Pengetahuan untuk terus berkembang. Seperti sebuah alat transportasi yang terus berkembang dan maju, ilmu Keperawatanpun dapat terus berkembang dan semakin maju. Sehingga bagi kita yang ingin melakukan penelitian keperawatan, kita bisa mencari ide melalui Paradigma Keperawatan. Bahkan lebih lanjut dikatakan paradigma keperawatn dapat menjadi tempat pengujian hipotesis, berkaitan hubungannya dengan variabel lain.

9 Dimungkinkan untuk memprediksi tipe teori yang dapat dikembangkan dari setiap paradigma keperawatan, berdasar pandangan dunia terhadap kehadiran paradigma tersebut. Teori-teori Keperawatan baru yang muncul ternyata dapat diprediksi melalui paradigma keperawatan. Saya memaknai hal ini sebagai arahan/pandangan kemana teori itu akan engarah. Karena Paradigma Keperawatan memberikan pandangan atau arahan kemanakah Keperawatan itu akan mengarah. Paradigma Keperawatan ibarat sebuah petunjuk arah yang diberikan seseorang. Paradigma tidak memberikan kepastian namun memberikan arahan kepada teori baru.

10 SEKIAN DAN TERIMA KASIH


Download ppt "OLEH: RIBKA Y. MANOPO PARADIGMA KEPERAWATAN DAN HUBUNGAN PARADIGMA DENGAN TEORI KEPERAWATAN."

Similar presentations


Ads by Google